Sabtu, 18 Agustus 2012

Indahnya Ramadhan Di Negaraku

Assalamualaikum, sebelumnya mau mengucapkan Minal Aidin Walfaizin dan semoga tulisan saya kali ini dapat membuka pemikiran anda semua. Saya kali ini ingin sedikit membahas tentang jatuhnya 1 Ramadhan dan 1 Syawal pada tahun 2012 (Masehi) dan 1433 (Hijriyah). 

Sepengetahuan saya, jika umat islam menghitung hari itu berdasarkan Bulan klo saya tidak salah. Hal ini berbeda dengan metode kalender Masehi. Kemarin pada saat menentukan 1 Ramadhan, banyak terjadi perbedaan antara pemerintah dan pihak2 tertentu. Saya menyikapi hal tersebut dengan merasa indah karena di negaraku masih sering terjadi perbedaan keyakinan. Memang itu menurut saya sudah suratan takdir dan dari hal tersebutlah seharusnya kita harus tetap bersatu tanpa membeda-bedakan mana yang benar atau tidak.

Saya sudah memprediksi bahwa nanti pasti ada perbedaan jatuhnya 1 Ramadhan dikarenakan ada kepentingan-kepentingan tertentu. Saya kurang paham apakah ada kepentingan politik, organisasi, individu atau lainnya tapi alangkah indahnya jika kepentingan tersebut tidak ada. Saya hanya ingin kita itu bersatu dan jangan membawa kepentingan sendiri-sendiri. Kepentingan umatlah yang utama menurut saya dan buang kepentingan lainnya.

Ketika pemerintah memutuskan 1 Ramadhan jatuh pada 21 Juli 2012 (Masehi), saya langsung tersipu malu karena prediksi saya benar jika akan terjadi perbedaan. Saya pun langsung tergugah ingin melihat kalendar islam dan alhasil saya mendapatkan bahwa 1 Ramadhan jatuh pada tanggal 20 Juli 2012 (Masehi). Sebenarnya ada apa dengan semua ini ??? Saya pun pernah menuliskan di Wall FB saya bahwa nanti Pemerintah akan Shaum sebanyak 29 Hari dan pihak yang duluan akan Shaum 30 hari. Alhamdulillah prediksi saya tepat lagi karena saya melihat di kalender islam bahwa 1 Syawal jatuh pada 19 Agustus 2012. Nah dengan hal tersebut maka akan terjadi pemerintah shaum 29 hari dan pihak lain 30 hari.

Bagaimana solusinya ? Menurut saya adalah solusinya dengan menetapkan patokan waktu yang mana akan digunakan dan bila ada satu orang yang telah melihat Hilal dan seseorang tersebut berani disumpah dengan nama Alloh SWT, maka kita harus mempercayainya dan hilangkan sifat EGO masing-masing. Memang dari jaman dahulu pasti akan terjadi perbedaan seperti ini, tapi kenapa tidak ada yang berniat untuk menyatukan pendapat antara umat islam lainnya. Saya berfikir jika memang hal tersebut dengan sengaja dibuat seperti itu sehingga tidak adanya rasa kesatuan diantara umat islam lainnya.

Dengan hal tersebut, sebaiknya kita berfikir secara jernih dan hilangkan sifat EGO, bagaimana kita supaya bisa bersatu tanpa terpecah belah oleh orang-orang yang berniat jahat. Saya hanya tidak ingin kita dipermainkan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab dan sengaja membuat semua ini menjadi saling berbenturan. 

Semoga kita semua dapat bersatu dan hilangkan sifat ego masing-masing. Sekian tulisan saya ini dan mohon maaf jika terdapat tulisan saya yang salah, karena saya disini hanya orang awam dan manusia yang lemah. Hanya Alloh SWT yang Maha Benar dan Mengetahui.

0 komentar: